Kapolri Bersama Dirut Jasa Raharja, Gubernur Jatim dan 2 Menteri Resmi Buka One Way Nasional

Spread the love

Cakrawala Merah, Semarang – Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin langsung pelepasan one way nasional dari Kilometer (KM) 414 Gerbang Tol Kalikangkung sampai Kilometer (KM) 70 Gerbang tol Cikampek Utama dalam arus balik dari mudik Lebaran 2025.

Kapolri mengungkapkan bahwa one way nasional ini dilakukan karena volume kendaraan arus balik Lebaran sudah melebihi rata-rata.

“Alhamdulillah, baru saja kita melaksanakan kegiatan flag off untuk kegiatan one way nasional, telah kita melaksanakan evaluasi bersama antara tim Kementerian Perhubungan, Jasa Marga, dan jajaran lalu lintas,” kata Sigit, Minggu (6/4).

Terlihat Kakorlantas Irjen Agus Suryonugroho mendampingi langsung Jenderal Sigit di lokasi. Hadir pula beberapa pejabat lain seperti Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi, Dirut Jasa Jasa Raharja Rivan Purwantono. Selain itu ada Kapolda Jawa Tengah Irjen Ribut Hari Wibowo turut hadir mendampingi.(red/rls/gk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *