Meriahkan Hanwha Life Event, Sayee Tampilkan Busana Korea Rasa Indonesia

Spread the love

Jakarta, CakrawalaMerah – Ada yang menarik dalam Event Hanwha Life yang diselenggarakan di Kota Kassablanka Mall Jakarta Selatan pada Sabtu (10/11) hari ini yaitu hadirnya sebuah booth busana korea bercita rasa Indonesia dengan nama Sayee [sa-i:] diantara sekian banyak booth produk asli Korea.

Seira Meutia Brand Director Sayee [sa-i:]

Menurut Seira Meutia, selaku Sayee Brand Director, Produk sayee merupakan produk asli Indonesia yang terinspirasi dari mode busana Korea.
“Sayee [sa-i:] sendiri kaan memang Korean style dan urban modest wear, emang desain-desain nya sayee [sa-i:] sendiri juga terinspirasi dari Korea” ungkap Seira

Seira juga mengungkapkan bahwa partisipasi sayee dalam event ini merupakan bentuk dukungan nyata kepada perkembangan pariwisata Korea yaitu melalui event ini diadakan juga untuk mengajak masyarakat Indonesia untuk berwisata ke Korea. “Dengan adanya event dari Han Wha Life ini kami juga full support dengan Korean tourism untuk mengajak terutama masyarakat Indonesia untuk bepergian ke Korea” imbuh Seira

 Booth Destinasi Wisata Korea

Dalam kesempatan kali ini, selain menyediakan berbagai koleksi busana Korea ala Indonesia, Booth Sayee [sa-i:] juga berkesempatan menampilkan berbagai koleksi busana hasil designnya dalam sesi fashion show
“Salah satunya yang kami tampilkan disini adalah untuk lebih mengenal budaya korea, hari ini kita ada fashion show dari sayee dan baju baju sayee sendiri terinspirasi dari korean hand work terutama untuk yang second collection ini korean hand work tapi lebih ke womens wear”.pungkas sang Brand Director (adm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *